WiFi 6 vs. WiFi 5: Apa Bedanya dan Lebih Unggul yang Mana?

Memasang WiFi bisa menjadi solusi agar kita tetap terkoneksi dengan internet, baik untuk kebutuhan pribadi, urusan pekerjaan, pendidikan, hingga bisnis. Nah, belakangan ada dua versi WiFi yang sering kita dengar, yaitu WiFi 5  dan WiFi 6. Apa sih perbedaannya dan mana yang lebih ideal untuk dipilih? 

Yuk, simak ulasan berikut untuk lebih memahami pengertian Wifi 5 dan 6, serta perbedaan keduanya.

Pengertian WiFi 5

Sumber : Lifepal

WiFi 5, juga dikenal sebagai 802.11ac, adalah generasi kelima dari standar WiFi. Salah satu fitur utamanya adalah kecepatan teoretisnya yang dapat mencapai hingga 3,5 Gbps pada band frekuensi 5 GHz. Dengan kecepatan ini, transfer data bisa lebih cepat dengan koneksi yang lebih lancar. 

Selain itu, standar WiFi ini sudah mendukung teknologi kanal lebar 160 MHz, MU-MIMO (Multi-User, Multiple Input, Multiple Output), dan beamforming, yang mana kesemuanya ini membantu meningkatkan efisiensi jaringan dan kualitas sinyal.

Pertama kali dirilis pada tahun 2013, standar WiFi 5 menawarkan peningkatan signifikan dibandingkan dengan pendahulunya, yaitu WiFi 4, terutama dalam hal kecepatan dan efisiensi. Namun, meski lebih unggul dibanding generasi sebelumnya, standar WiFi 5 sekarang dianggap sudah ketinggalan zaman sejak munculnya WiFi 6.

Pengertian WiFi 6

Sumber : Daily Social

Dikenal dengan sebutan lain 802.11ax, WiFi 6 dirilis pada tahun 2019 dan merupakan standar WiFi generasi terbaru. Standar ini dirancang untuk meningkatkan kecepatan dan efisiensi jaringan nirkabel dari generasi sebelumnya, yaitu WiFi 5.

Salah satu perkembangan terbesar dalam WiFi generasi baru ini adalah kecepatan maksimum data teoretis yang meningkat secara signifikan hingga 9,6 Gbps. Di samping itu, WiFi 6 beroperasi pada dua band frekuensi, yaitu 2,4 GHz dan 5 GHz. Artinya, kamu bisa memilih band yang paling sesuai untuk koneksi perangkat yang kamu pakai.

Adanya opsi ini memungkinkan kamu untuk mengelola arus penggunaan jaringan, sehingga mengurangi kemacetan ketika jaringan padat. Koneksi pun bakalan lebih lancar jaya, ibarat jalan raya yang terdiri dari dua jalur berbeda.

Fitur lainnya yang tak kalah penting adalah teknologi OFDMA (Orthogonal Frequency-Division Multiple Access). Adanya teknologi ini memungkinkan transmisi data paralel yang lebih efisien. Terlebih ada Target Wake Time (TWT) yang membantu menghemat daya baterai perangkat dan enkripsi WPA3 yang memperkuat keamanan jaringan.

Perbedaan Antara WiFi 5 dan WiFi 6

Sumber : Spiceworks

Masih mempertimbangkan pilihan antara WiFi 5 vs WiFi 6? Simak perbedaan lebih jelasnya berikut ini:

  • Kecepatan koneksi: WiFi 6 memiliki kecepatan maksimum data teoretis yang jauh lebih tinggi (9,6 Gbps) dibandingkan dengan WiFi 5 (3,5 Gbps). Karenanya, WiFi 6 lebih cocok untuk penggunaan internet yang membutuhkan kecepatan tinggi.
  • Band Frekuensi: WiFi 5 hanya beroperasi pada band frekuensi 5 GHz, sementara WiFi 6 mendukung dua band frekuensi, yakni 2,4 GHz dan 5 GHz. Dengan begitu, kamu bisa memilih frekuensi mana yang ingin dipakai dan mengurangi risiko jaringan lambat.
  • Kapasitas: WiFi 6 memiliki kapasitas yang lebih besar dan mampu menangani banyak perangkat yang terhubung secara bersamaan, bahkan di lingkungan padat sekalipun. Maka, WiFi 6 lebih cocok buat kamu yang tinggal di area pemukiman padat seperti perkotaan.
  • Efisiensi Energi: WiFi 6 dilengkapi dengan Target Wake Time (TWT) yang membantu menghemat daya baterai pada perangkat yang terhubung. Fitur ini belum ada di WiFi 5.
  • Keamanan: WiFi 6 menggunakan enkripsi WPA3 yang memperkuat keamanan jaringan.

WiFi 5 vs. WiFi 6: Mana yang Lebih Unggul?

Sumber : FS Community

Mempertimbangkan sejumlah perbedaan antara WiFi 5 vs WiFi 6 di atas, maka bisa disimpulkan bahwa WiFi 6 merupakan opsi yang lebih unggul. Tentu saja ini wajar karena WiFi 6 memang dirancang sebagai generasi baru pengganti dan penyempurna WiFi 5.

Wifi 6 cocok dipakai untuk pemakaian banyak perangkat dan memungkinkan koneksi yang stabil di area yang pengguna internetnya padat. Jadi, pilihan WiFi 6 cocok buat kamu yang tinggal di pemukiman ramai, gedung kantor bersama, apartemen, hingga kos-kosan.

Di sisi lain, WiFi 5 masih menjadi pilihan yang mumpuni untuk mendukung akses internet, kok, terutama jika hanya untuk penggunaan pribadi atau dengan keluarga kecil.

Nah, sudah tahu kan perbedaan WiFi 5 vs WiFi 6. Kalau masih kurang mantap menentukan pilihan, kamu bisa langsung menghubungi tim kami di Nusanet untuk konsultasi. Mengantongi pengalaman puluhan tahun, Nusanet memiliki jaringan 4 keunggulan dibanding ISP lain, yaitu Speed, Stability, Secure dan Support 24 hours.

Apa pun pilihanmu, Nusanet siap melayani kebutuhan internetmu sehari-hari. 

Referensi: https://www.popsci.com/technology/wifi-5-vs-wifi-6/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *